Istana Bogor, Jabar: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Selasa (20/3) pukul 08.50 WIB, menerima Sekjen Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) Ban Ki-moon beserta beberapa delegasi PBB di Istana Bogor, Jawa Barat. Presiden SBY langsung menyambut tamunya di halaman depan Gedung Induk, lalu keduanya menuju Ruang Teratai. Di ruang ini, Ban Ki-moon mengisi buku tamu, tradisi yang dilakukan oleh para tamu negara.
Kemudian, kedua pemimpin tersebut masuk ke dalam Ruang Garuda untuk melangsungkan pertemuan bilateral.
Dalam sambutannya, Presiden mengucapkan selamat datang di Indonesia dan berharap kunjungan Sekjen PBB kali ini akan memperkuat kerja sama bilateral dengan PBB. Presiden juga mengucapkan selamat kepada Ban Ki-moon beserta istri yang pada hari ini merayakan ulang tahun pernikahan mereka.
"Saya ucapkan selamat. Saya harap bapak dan ibu akan lebih diberkati dengan kebahagiaan," kata SBY. SBY juga mengucapkan terima kasih karena Ban Ki-moon bersedia memenuhi undangan Indonesia untuk mengunjungi pusat perdamaian Indonesia di Sentul, Bogor.
"Kami berharap Indonesia dapat lebih berpartisipasi dalam semua kegiatan perdamaian PBB," ujar Presiden.
Ban Ki-moon datang didampingi tiga Senior Adviser PBB, yakni B Lynn Pascoe, Herve Ladsous, dan Noeleen Heyzer. Turut pula Juru Bicara PBB Martin Nesirky, Direktur Komunikasi Michael Meyer, dan Perwakilan PBB di Indonesia El-Mostafa Benlamlih.
Sementara itu, Presiden SBY didampingi Menko Polhukam Djoko Suyanto, Menko Perekonomian Hatta Radjasa, Menko Kesra Agung Laksono, Mensesneg Sudi Silalahi, Menlu Marty Natalegawa, Seskab Dipo Alam, dan Staf Khusus Presiden Bidang Hubungan Internasional Teuku Faizasyah. (yun)


0 komentar:
Posting Komentar